HUBUNGAN PERSEPSI TENTANG VAKSIN COVID-19 DENGAN KEIKUTSERTAAN DALAM PROGRAM VAKSIN COVID-19 PADA MASYARAKAT DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS LABUHAN DELI TAHUN 2022

SARI, NUNUNG MAYA (2023) HUBUNGAN PERSEPSI TENTANG VAKSIN COVID-19 DENGAN KEIKUTSERTAAN DALAM PROGRAM VAKSIN COVID-19 PADA MASYARAKAT DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS LABUHAN DELI TAHUN 2022. Undergraduate thesis, Institut Kesehatan Helvetia Medan.

[thumbnail of SKRIPSI NUNUNG MAYA SARI 1802021016.docx] Text
SKRIPSI NUNUNG MAYA SARI 1802021016.docx

Download (12MB)
[thumbnail of SKRIPSI NUNUNG MAYA SARI 1802021016.pdf] Text
SKRIPSI NUNUNG MAYA SARI 1802021016.pdf

Download (6MB)

Abstract

Persepsi adalah suatu proses dimana seseorang mengorganisasikan dan menginterpretasikan informasi sebagai gambaran logis yang bermakna. Persepsi masyarakat sangat berpengaruh pada keikutsertaan dalam program vaksin COVID-19. Tahun 2022 di UPT Puseksamas Labuhan Deli, vaksin 1 mencapai 80,02%, vaksin 2 mencapai 65,14% dan vaksin 3 mencapai 21,02%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan persepsi tentang vaksin COVID-19 dengan keikutsertaan dalam program vaksin COVID-19 pada masyarakat di wilayah kerja UPT Puskesmas Labuhan Deli.
Desain penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan rancangan Cross Sectional. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja UPT Puskesmas Labuhan Deli dengan jumlah populasi 46.912 orang dengan jumlah sampel sebanyak 120 orang. Teknik pengambilan sampel dengan tekhnik cluster random sampling. Analisis data nmenggunakan analisis univariat dan analisis bivariat dengan statistik Chi-square.
Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 55% persepsi masyarakat baik tentang vaksin COVID-19 dan 45% persepsi kurang baik, sebanyak 65% masyarakat ikut serta dalam program vaksin COVID-19 dan 35% tidak ikut serta. Hasil uji Chi-square statistik menunjukkan nilai p-value sebesar 0,000 (˂ 0,05).
Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada hubungan antara persepsi tentang vaksin COVID-19 dengan keikutsertaan dalam program vaksin COVID-19 di UPT Puskesmas Labuhan Deli. Diharapkan pihak Puskesmas dapat mengupayakan masyarakat untuk ikutserta program vaksin COVID-19 dan dapat mengubah persepsi masyarakat tentang vaksin Covid-19 agar lebih baik dengan melakukan penyuluhan bagi masyarakat. Sehingga pandemi COVID-19 dapat terkendali dan menurun angka kejadiannya.

Item Type: Doktoral (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, Keikutsertaan, Vaksin Covid-19
Subjects: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Personal Hygiene
Fakultas Kesehatan Masyarakat > Layanan Kesehatan
Fakultas Kesehatan Masyarakat > Perilaku Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > S1 Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Pustakawan - Helvetia
Date Deposited: 10 Oct 2023 08:54
Last Modified: 10 Oct 2023 08:54
URI: http://repository.helvetia.ac.id/id/eprint/5528

Actions (login required)

View Item View Item